Yogyakarta, 13 November 2025. BPBD DIY bersama Kraton Yogyakarta menggelar Pelatihan Manajemen Kebakaran Gedung (MKKG) bagi Abdi Dalem sebagai upaya memperkuat sistem keselamatan di kawasan Kraton. Pelatihan berlangsung selama empat hari, 10–13 November 2025, di Gedung Sasonohinggil Dwiabad dan Ndalem Prabeyo, dan diikuti 80 personel dari berbagai regu penanganan darurat.
Kepala Pelaksana BPBD DIY dan perwakilan Kraton menegaskan bahwa pelatihan ini merupakan bagian dari upaya menjaga kelestarian kawasan budaya sekaligus memastikan kesiapsiagaan seluruh penghuni Kraton terhadap potensi kebakaran. Peserta yang terlibat terdiri dari Fire Safety Manager, Penanggung Jawab Zona, Regu Pemadam, Evakuasi, P3K, Teknisi, Pengaman Aset, Keamanan, hingga Regu Komunikasi.
Selama pelatihan, peserta mendapat pembekalan dari berbagai lembaga, termasuk BPBD DIY, Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Damkarmat Kota Yogyakarta, FPRB, serta pihak Kraton. Materi yang diberikan meliputi teori kebakaran, sistem proteksi gedung, penggunaan APAR, integrasi sistem komando insiden, strategi pemadaman, protokol evakuasi, pengamanan aset, hingga pertolongan pertama pada kondisi gawat darurat.
Pada hari pertama, peserta menerima materi dasar-dasar kebakaran dan sistem proteksi gedung dari Oktomi Wijaya, S.K.M., M.Sc., serta materi khusus mengenai proteksi kebakaran di kawasan cagar budaya Kraton dari pihak Kraton. Kegiatan dilanjutkan dengan praktik penggunaan APAR.
Hari kedua diisi dengan materi lanjutan tentang sistem komando insiden dan strategi pemadaman, sebelum peserta menjalani latihan SOP pemadaman menggunakan hydrant dan selang yang dipandu Damkarmat Kota Yogyakarta.
Memasuki hari ketiga, peserta mengikuti materi evakuasi, pengamanan aset, keamanan internal, serta pelatihan pertolongan pertama yang mencakup RJP, penanganan luka bakar, keracunan gas, dan teknik transportasi korban cedera. Seluruh materi langsung dipraktikkan di lapangan.
Hari keempat menghadirkan Dr. Zela Septikasari, M.Sc., yang memberikan materi terkait SOP sistem komando dan kendali, termasuk integrasi komunikasi dan alur pelaporan cepat. Peserta kemudian menjalankan Table Top Exercise sebelum pelatihan ditutup dengan gladi bersih simulasi kebakaran yang dijadwalkan pada Senin, 17 November 2025.
Melalui pelatihan ini, BPBD DIY dan Kraton Yogyakarta berharap terbentuk tim penanganan kebakaran yang profesional, responsif, dan mampu menjalankan prosedur keselamatan secara terkoordinasi dalam menghadapi potensi kedaruratan di lingkungan Kraton.
0 Komentar